MAHISA Berangkatkan 170 Jama'ah Umroh, 20 Tuan Guru dan Pemenang Umroh Gratis

 

(F- Jama'ah Umroh dari PT. MAHISA MABRUR WISATA saat menuju tanah suci)

Mataram,-Sebanyak 170 orang Jemaah umroh PT. Mahisa Mabrur Wisata di berangkat ke tanah suci, dari 170 jama'ah terdapat 6 orang pemenang umroh gratis lewat jalan sehat di beberapa kabupaten kota di pulau Lombok.

Disampaikan oleh Direktur Utama PT. MAHISA MABRUR WISATA, H. Nanang Supriadi, keberangkatan jamaah umroh ke 2 oleh MAHISA ini di kawal ketat oleh 20 Tuan Guru yang ada di Lombok, para jama'ah akan melaksanakan  Umroh Arba’in dengan total 16 Hari, 8 hari di Madinah dan 8 hari di Makkah.

Dikatakan Nanang, para Jemaah umroh telah melakukan proses chek in, boording dengan tiket pesawat yang langsung di konekkan  bagasi dari Lombok langsung ke Madinah.

Todak hanya itu, dikatakan pula bahwa keberangkatan ini menjadi trend positif bagi travel umroh di NTB. Karena NTB merupakan nomor tiga terbesar secara nasional setelah Jawa Timur dan Kalimantan Selatan.

Adapun keberangkatan yang ditempuh  dengan rute Lombok- Jakarta, Jakarta-Madinah dengan menggunakan  pesawat Carter Batik Air, Air Bus A.330,  sebagai layanan terbaik bagi seluruh jamaah.

“Hadirnya 20 tuan guru menjadi indicator bahwa kami bisa masuk di semua kalangan. Para Jemaah juga banyak, ada yang PNS, TNI, Pengusaha, Petani dan lain sebagainya. Sehingga membuktikan kami bisa masuk kesemua kalangan,” papar nanang

Nanang juga menyampaikan bahwa setiap bulan pihaknya  akan memberangkatkan 3 kali pemberangkatan. Pada bulan September 2022 ini berangkat di akhir bulan dilanjutkan pada pertengahan Oktober 2022 serta akhir Oktober dan pertengahan November 2022 untuk umroh reguler.

Lebih jauh disebutkan Nanang, adapun 20 orang tuan guru ini akan melakukan pendampingan dimasing-masing grup yang di bagi dalam 4 grup atau bis yang didampingi oleh satu tuan guru sebagai pembimbing kemudian satu Muthawif, satu Muthawifah, satu tour leader dan satu tim Mahisa.

“Jadi dalam satu grup itu ada 4 sampai 5 orang. Tujuannya supaya Jemaah umroh tidak tercecer karena kalau sudah sampai ditanah suci pada saat tawaf berbaur dengan seluruh Jemaah dari seluruh dunia sehingga kami bisa meminimalisir Jemaah yang sesat, hilang, kelelahan dan lain sebagainya,” ucapnya.

Sementara itu, Tuan Guru Haji Taisir memberikan apresiasi kepada PT. Mahisa yang memberangkatkan para Jemaah umroh. Kemudahan dan kepastian keberangkatan diberikan yang ditunjukkan dengan berangkatnya 170 orang Jemaah umroh.

“Kemudahan tidak ribet dan insyaallah komitmen dan pasti. Ini yang tentu para calon duyu furrahman harus hati-hati memilih, memilah travel umroh. Dan insyaallah Mahisa ini kita jamin dia telah membuktikan dan insyaallah dijawab dengan bukti dan janjinya,” tandasnya.

BN-001

Iklan