Update Harga Bapok di Pasar Pada Bulan Ramadhan



BERITA.NTB.COM, -Dinas Perdagangan Nusa Tenggara Barat melalui akun Instagramnya merilis update terkini harga barang kebutuhan pokok (BAPOK) berdasarkan pantauan pasar di awal bulan Ramadan. (24/3/2023)


Dari rilis yang diapdate tersebut setidaknya ada beberapa barang kebutuhan pokok (BAPOK) yang sering kali menjadi pusat perhatian masyarakat di antaranya daging Ayam Broiler dan Cabe yang terbilang sering melonjak naik harganya di pasaran.


Adapun harga daging ayam broiler dalam apdate yang dirilis oleh Dinas Perdagangan Nusa Tenggara Barat terus mengalami kenaikan yang sebelumnya Rp 35.667 ribu perkilogram menjadi Rp 38.000 ribu perkilogram bahkan harga pengambilan/modal dari distributor juga ikut naik.


Terjadi kenaikan yang cukup signifikan dari harga daging ayam broiler ini dimana sebelumnya per tanggal 9 Maret 2023 terjadi penurunan harga yang cukup membuat peternak menjerit karena anjloknya harga daging ayam broiler di pasaran yang harga jualnya cuma Rp 10 ribu perkilogram.


Adapun harga Cabe baik dari Cabe Merah (Besar, Keriting) dan Cabe Rawit (Merah, Hijau) memiliki parian harga yang cukup beragam dari Cabe Merah Besar dengan harga Rp 37.000 ribu perkilogram yang sebelumnya Rp 32.667 ribu perkilogram naik Rp 4.333 ribu dikarenakan permintaan meningkat di awal Ramadan, berbeda dengan Cabe Merah Keriting yang harganya menurun Rp 33.333 ribu perkilogram yang sebelumnya Rp 37.000 ribu perkilogram turun Rp 3.667 ribu perkilogram.


Lain halnya dengan Cabe Rawit Merah dan Hijau dimana Cabe Rawit Merah masih di harga 80 ribu keatas yaitu Rp 83.333 ribu perkilogram yang sebelumnya Rp 84.333 ribu turun Rp 1.000 ribu perkilogram dan Cabe Rawit Hijau masih dengan harga Rp 27.000 ribu perkilogram.


Dalam penelusuran yang dilakukan oleh Beritantb.com kepada beberap Petani Cabe terkait Cabe Rawit Merah ini memang cukup membuat Petani Cabai was-was antara senang akan naiknya harga atau fifty-fifty untung dan rugi karena banyaknya tanaman Cabe mereka yang tiba-tiba layu sehingga yang dapat dipanen hanya Cabe Hijau saja sehingga itulah yang menjadi faktor mahalnya Cabe Merah. (Zis)

Iklan