Tingkatkan Sinergi, PD KMHDI NTB, PC KMHDI Mataram: Sukses Gelar Malam Siwaratri.

 

Tingkatkan Sinergi, PD KMHDI NTB, PC KMHDI Mataram: Sukses Gelar Malam Siwaratri.
PD KMHDI NTB dan PC KMHDI Mataram 

Mataram-, PD KMHDI NTB dan PC KMHDI Mataram bersinergi bersama-sama melaksanakan Malam Siwaratri dengan mengusung tema "Siwaratri Sebagai Wujud Refleksi Diri Menuju Resolusi Di Awal Tahun" di Pura Jagatnatha Sangkara Hyang, Selasa (9/1/2024).


Kegiatan yang dilaksanakan berupa Dharma Tula dan Diskusi bersama mengenai hal-hal yang berkaitan dengan Hari Raya Siwaratri.


"Dalam hal ini semoga pemuda-pemudi Hindu kita bisa lebih mendalami lagi tentang Agama Hindu dan dalam kolaborasi ini semoga bisa menjadi gerakan yang bisa di tiru bagi organisasi-organisasi Hindu lainya agar lebih aktif lagi mengadakan kegiatan kolaboratif dan diskusi mengenai Hindu lebih dalam kedepanya." Ujar I Putu Eka Widiantara selaku Ketua PC KMHDI Mataram.


Kegiatan ini bertujuan untuk mawadahi para Generasi Muda Hindu untuk dapat menggali segala hal tentang Hindu lebih dalam lagi. 


Kegiatan Dharma Tula dan Diskusi dipandu oleh pemateri Ida Bagus Widiadnyana, S.Pd., M.Pd dan Ketut Edi Ariawan,S.Ag,.M.Pd.H selaku Kepala Seksi Bimas Hindu Kemenag Lombok Barat.


Turut hadir Ketua Krama Pura Jagatnatha Sangkara Hyang serta IKH SMAN 2 Mataram juga membersamai acara tersebut.

Iklan