Perkuat Referensi Koleksi, Museum Negeri NTB Siapkan Perpustakaan.

Perkuat Referensi Koleksi, Museum Negeri NTB Siapkan Perpustakaan.

Museum NTB melakukan rapat terkait digitalisasi perpustakaan di Museum Negeri NTB 



Mataram,(Beritantb.com) - Museum Negeri NTB melakukan rapat terkait digitalisasi perpustakaan dalam rangka optimalisasi pelayanan perpustakaan.


Rapat digitalisasi perpustakaan ini dilakukan bersama Mahasiswa PKL Unram sebagai upaya mengoptimalisasi layanan perpustakaan sebagai sarana pendukung.


"Jadi selain ruangan pameran koleksi, kita juga siapkan perpustakaan untuk memperkuat referensi koleksi," kata Kepala Museum Negeri NTB, Ahmad Nuralam,S.H.,M.H pada saat pimpin rapat di Kantor Museum NTB. Kamis, (29/02/2024).


Ahmad Nuralam menjelaskan bahwa perpustakaan merupakan salah satu sarana yang paling penting untuk menarik pengunjung di Museum Negeri NTB.


Selain itu juga, perpustakaan adalah tempat untuk perkaya pengetahuan tentang sejarah, budaya dan riset.


"Disamping melihat koleksi, pengunjung juga bisa ke perpustakaan untuk memperkuat referensi koleksi," ungkapnya.


Lanjut, ia mengatakan bahwa dalam meningkatkan pengunjung, perpustakaan juga bisa menjadi bagian dari objek kunjungan. Sehingga agar kedepannya pihaknya lebih memperhatikan perpustakaan Museum juga.


"Saya berharap kedepannya perpustakaan Museum Negeri NTB didatangi masyarakat untuk belajar dan melakukan riset,"harapnya

Iklan