Lestarikan Budaya, Kepala Museum NTB Bersama Staf Rayakan Lebaran Topat

Lestarikan Budaya, Kepala Museum NTB Bersama Staf Rayakan Lebaran Topat
Kepala Museum Negeri NTB, Ahmad Nuaralam bersama jajaran dan staf


Mataram,(Beritantb.com) - Rayakan lebaran topat, Kepala Museum Negeri NTB, Ahmad Nuaralam bersama jajaran dan staf melakukan lebaran topat di Museum Negeri NTB, pada Rabu (17/4/24).


Lebaran topat tersebut merupakan tradisi masyarakat lombok secara turun yang dilakukan seminggu setelah hari raya idul fitri.


Kepala museum NTB, Ahmad Nuralam dalam sambutannya menyampaikan bahwa perayaan lebaran topat ini merupakan upaya pihaknya untuk merekatkan tali persaudaraan di ruang lingkup kerja.


Selain itu, lanjutnya, perayaan tersebut juga merupakan upaya pihaknya untuk menjaga serta melestarikan budaya yang ada di NTB.


"Jadi kita rayakan ini untuk melestarikan tradisi dan budaya yang ada di NTB terutama tradisi lebaran topat", tuturnya.


Ia juga mengatakan bahwa tradisi dan budaya perlu dilestarikan dan dijaga sebagai bagian dari harta warisan leluhur.


Sehingga Ia berharap agar di momentum lebaran topat ini pihaknya semakin membangun kebersamaan dan kerjasama untuk untuk merawat dan melestarikan budaya.


"Kami harap di momen lebaran topat ini kita semakin jaga kebersamaan dan kerja sama kita untuk komitmen melestarikan budaya kita", harapnya.

Iklan